Resep Sambel Goreng Ati Kentang

Resep Sambel Goreng Ati Kentang

BAHAN :

400 gram ati ampela, cuci bersih, beri air asam jawa dan garam diamkan sebentar, bilas cuci bersih kembali, kemudian rebus di air mendidih yg ditambahkan 2 lembar daun salam, 4 lembar daun jeruk dan sdkit garam, sampai empuk, buang airnya, bilas dan potong2 sesuai selera
2 buah kentang potong kotak lalu goreng
1 papan pete kupas
2-3 sdm santan kental instan
Sedikit air
Garam, kaldu jamur, merica bubuk dan gula merah secukupnya .

BUMBU HALUS :
8 butir bawang merah
5 siung bawang putih
2 buah cabe merah besar
5 buah cabe merah keriting (bisa ditambah rawit)
Sedikit jahe .

BUMBU TAMBAHAN :
2 lembar daun salam
4 lembar daun jeruk sobek2
1 batang sereh memarkan
2 cm laos memarkan .

CARA MEMBUAT :
1. Tumis bumbu halus sampai wangi, masukkan bumbu tambahan tumis lagi sampai bumbu benar2 matang dan mengeluarkan minyak
2. Masukkan ati ampela dan kentang aduk rata, bumbui garam, kaldu jamur, merica dan gula merah sesuai selera, beri sdkit air masak sampai bumbu meresap
3. Tambahkan pete dan santan aduk dan masak lagi sebentar sampai agak mengering dan mengeluarkan minyak, angkat siap disajikan

Related Posts:

0 Response to "Resep Sambel Goreng Ati Kentang"

Post a Comment