Resep Nasi Goreng Bakar

Resep Nisa - Resep Nasi Goreng Bakar pulang jum'atan enaknya makan nasi goreng buatan istri tercinta, rasa rempahnya yang terasa dan aroma wangi dari proses pembakaran yang sempurna membuat nafsu makan bertambah, kali ini resep nisa bakal kasih tips nasi goreng yang pastinya enak. Ok kita siapkan bahan-bahannya.

Resep Nasi Goreng Bakar
Resep Nasi Goreng Bakar 


BAHAN :

  • 2 porsi nasi putih
  • 4 bakso sapi, potong2
  • 100 gr ayam, potong dadu
  • 1 sdm kecap manis 
  • 1 sdt saus tiram
  • Cabai bubuk (sesuai selera)
  • 1 batang daun bawang, iris halus
  • 2 batang serai, ambil putihnya, iris halus
  • 3 lembar daun salam
  • Gula pasir, garam dan lada secukupnya
  • Minyak, untuk menumis
  • Daun pisang secukupnya

BUMBU HALUS :

  • 4 buah cabe merah 
  • 4 buah cabe rawit (sesuai selera)
  • 5 bawang merah 
  • 3 bawang putih

PELENGKAP :

  • Daun selada
  • Daun kemangi
  • Irisan timun
  • Irisan tomat
  • Bawang goreng
  • Kerupuk

CARA MEMBUAT :

  • Tumis bumbu halus hingga harum, tambahkan daun salam dan serai, masukkan ayam, masak hingga matang. Masukkan bakso sapi, saus tiram, kecap manis, cabe bubuk, gula pasir, lada dan garam, aduk rata. Terakhir masukkan daun bawang dan daun kemangi, masak sebentar, angkat.
  • Bagi nasi goreng menjadi 2 bagian lalu bungkus di daun pisang.
  • Bakar sampai harum.
  • Sajikan hangat dengan pelengkapnya.
Nantikan resep menarik lainnya hanya di Resep Nisa, jangan lupa share ya...:)

Related Posts:

0 Response to "Resep Nasi Goreng Bakar "

Post a Comment